Penyusunan Pedoman Penanganan Kredit Bermasalah
SOP Kredit Bermasalah
Review pedoman secara berkala merupakan bagian dari tata kelola yang sehat dan tuntutan regulator untuk memberikan keyakinan yang memadai bahwa pedoman aktivitas perusahaan selalu disempurnakan sesuai regulasi maupun praktik bisnis yang sehat.
Data kredit (pembiayaan) yang disalurkan menunjukkan bahwa tingkat Non-Performing Loan (NPL) sepanjang tahun 2021 belum mengalami pemulihan yang signifikan. NPL juga berpotensi mengalami ledakan serius pada 2022-2023 akibat adanya kekeliruan dalam menetapkan kebijakan kredit (pembiayaan). Langkah-langkah teknis perlu dilakukan melalui evaluasi yang stratejik untuk menjaga NPL berada rerata yang rendah (di bawah 3%).
Pedoman Penanganan Kredit Bermasalah wajib mengadopsi beberapa regulasi terkini, baik dalam konteks relaksasi maupun aspek perkreditan lainnya yang diterbitkan regulator (OJK).