Sertifikasi dan Resertifikasi Manajemen Risiko

RMG – Berdasarkan Keputusan Anggota Dewan Komisioner OJK No.KEP-18/D.02/2021 tentang Kerangka Kualifikasi Nasional Indonesia bidang Manajemen Risiko Perbankan, ditetapkan bahwa terdapat penyempurnaan tingkat/jenjang dalam sertifikasi manajemen risiko. Perubahan ini juga berdampak pada kualifikasi yang harus dipenuhi, baik dari sisi materi pembelajaran maupun ujian sertifikasinya.
Penegasan sertifikasi dan resertifikasi manajemen risiko juga terdapat dalam Surat Edaran OJK No.28/SEOJK.03/2022 yang berlaku sejak 22 Desember 2022. Berikut ini kutipannya:

Kutipan lanjutan:

Dengan adanya kewajiban seperti diatas, Bank dan lembaga keuangan, khususnya Divisi SDM menghadapi sejumlah risiko. Berikut ini peta risiko yang dihadapi:
a. Peserta dapat mengalami ketidakkonsistenan dalam mengikuti refresher program secara berkala sebelum tanggal jatuh tempo.
b. Peserta dimungkinkan lalai didaftarkan di BSMR maupun LSPP (LSP).
c. Pergantian pemangku jabatan terkendali akibat jenjang kualifikasinya belum terpenuhi.
d. Syarat-syarat lain dalam perpanjangan masa berlaku sertifikat manajemen risiko tidak terpenuhi.

RMG hadir dan bersedia untuk mengelola risiko yang dialihkan sehingga peran RMG menjadi sebagai berikut:
a. RMG (melalui ed-learning) menjadi perpanjangan-tangan perusahaan untuk mempermudah pemenuhan regulasi dengan struktur biaya yang memadai.
b. Bertanggung jawab untuk memastikan seluruh peserta memenuhi persyaratan yang diwajibkan, sehingga tidak perlu melakukan ujian ulang pada Tingkat yang sama.
c. Pengadministrasian, khususnya dalam rangka pemenuhan pelaporan kepada BSMR baik setiap tahun, tahun ke-3 maupun saat dibutuhkan oleh BSMR, manajemen bank, ataupun user.
d. Potensi pergantian pemangku jabatan akibat ketidak-mampuan memenuhi syarat sertifikasi dan refreshment menjadi nihil.
e. Potensi terjadinya penurunan jenjang/tingkat dapat diminimalisir.

Selain pengelolaan penyelenggaraan, peserta dapat dibekali dengan latihan ujian tertulis. Penyelenggaraan ujian tertulis ini dilaksanakan sangat fleksibel dan sangat murah. Untuk informasi lengkap, Silahkan mengunjungi https://edlearning.rmguard.co.id, kemudian pilih menu Courses, dan lanjutkan pilih Individual.

Leave a Reply

Your email address will not be published.Required fields are marked *

GRC Sustainability
GRC Sustainability